Saturday, March 8, 2014

PERAN KOMUNIKASI DALAM ORGANISASI

1. PENGERTIAN KOMUNIKASI
    Komunikasi adalah Suatu proses dimana seseorang,kelompok,organisasi, dan masyarakat menggunakan informasi agar terhubung dengan orang lain.

2. ARTI PENTING KOMUNIKASI
   Komunikasi adalah suatu proses atau kegiatan penyampaian pesan dari seseorang kepada orang lain untuk mencapai tujuan tertentu. Komunikasi adalah prasyarat kehidupan manusia. Karena tanpa komunika interaksi antar manusia, baik secara perorangan, kelompok, ataupun organisasi tidak mungkin dapat terjadi. Dua orang dikatakan melakukan interaksi apabila masing-masing melakukan aksi dan reaksi.

   Sebagai makhluk sosial, kita tidak bisa menghindar dari tindakan komunikasi menyampaikan dan menerima  pesan kepada orang lain. Tindakan komunikasi ini terus menerus terjadi selama proses kehidupan. Prosesnya berlangsung dalam berbagai konteks baik fisik, psikologis, maupun sosial. Pelaku proses komunikasi adalah manusia yang selalu bergerak dinamis. Komunikasi menjadi penting karena fungsi yang bisa dirasakan oleh pelaku komunikasi tersebut. Melalui komunikasi seseorang menyampaikan apa yang ada dalam pikiran dan perasaan kepada orang lain baik secara langsung maupun tidak langsung. Melalui komunikasi seseorang dapat membuat dirinya tidak merasa terasing atau terisolasi dari lingkungan di sekitarnya.


3. JENIS DAN PROSES KOMUNIKASI

  • Komunikasi Lisan
          Komunikasi lisan secara langsungh adalah komunikasi yang dilakukan oleh dua orang atau lebih yang saling bertatap muka secara langsung. Sedangkan komunikasi lisan tidak langsung adalah komunikasi yang dilakukan dengan alat perantara seperti telepon,handphone,dll.
  • Komunikasi Tulisan
     Komunikasi tulisan adalah komunikasi yang dilakukan dengan perantara tulisan tanpa adanya pembicaraan secara langsung dengan menggunakan bahasa yang singkat,jelas, dan dapat dimengerti oleh penerima. Komunikasi tulisan dapat berupa surat,sms,dll.

   PROSES KOMUNIKASI
   Para ahli komunikasi menyatakan bahwa komunikasi yang efektif adalah pemahaman bersama antara orang yang menyampaikan pesan dan orang yang menerima pesan. Bahkan fakta yang ada menunjukkan bahwa kata komunikasi berasal dari bahasa latin communis yang artinya “bersama”. Simbol-simbol bersama yang digunakan dapat saja berwujud verbal ataupun nonverbal. Dalam konteks struktur organisasi, informasi dapat bergerak ke atas ataupun ke bawah, bergerak melintang, atau bergerak ke bawah dan melintang secara bersamaan.

4. KOMUNIKASI EFEKTIF
    Komunikasi efektif adalah pemahaman bersama antara orang yang menyampaikan pesan dan orang yang menerima pesan.

5. IMPLIKASI MENEJERIAL (CONTOH KASUS)
    Di dalam sebuah perusahaan diperlukannya komunikasi yang baik antara manajer dan karyawannya. Jika kita tidak menjalin komunikasi yang baik nantinya akan terjadi kesalahpahaman. Misalnya manajer memerintahkan salah satu karyawannya untuk memberi tahu karyawan lainnya untuk berkumpul di ruang rapat tetapi, ada salah satu karyawan yang tidak diberutahu dikarenakan dia sedang tidak ada di ruangan saat informasi itu diberikan sehingga karyawan tersebut tidak berkumpul di ruang rapat. Maka dari itu kita harus menjalin komunikasi dengan baik agar tidak terjadi kesalahpahaman nantinya.




Sumber
John M Ivancevich.Perilaku dan Manajemen Organisasi jil 2.Erlangga.Jakarta.2005
Sutarto.Dasar-dasar Ilmu organisasi Perusahaan.Gajah Mada University Press.2002




No comments:

Post a Comment